Bontang – Rabu, 23 April 2025 pukul 13.30 WITA, bertempat di Ruang Transit Lantai 1 Mako Polres Bontang, telah berlangsung kegiatan silaturahmi antara Kapolres Bontang dengan Manager PLN UP3 Bontang beserta rombongan.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Bontang AKBP Alex Frestian Lumban Tobing, S.I.K., M.M., PS. Kabaglog Polres Bontang AKP Diah Safitri, S.H., Manager PLN UP3 Bontang Ibu Sri Wahyu Ningsih, Asisten Manager Keuangan dan Umum Devrio, Asisten Manager Transaksi Energi Listrik Inggit, Manager ULP PLN Bontang Kota Richard, serta Staff Umum Ivan.
Rangkaian kegiatan dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan penyampaian dari Manager PLN UP3 Bontang, Ibu Sri Wahyu Ningsih, yang memperkenalkan diri sebagai pimpinan baru dan mengungkapkan apresiasinya terhadap peran Polres Bontang dalam menjaga keamanan kota. Ia juga menyampaikan harapan agar sinergi antara PLN dan kepolisian terus terjalin erat demi mendukung kelancaran operasional di lapangan.
Kapolres Bontang dalam sambutannya menyambut baik kunjungan tersebut dan mengapresiasi hubungan kerja sama yang telah terjalin selama ini antara PLN dan Polres Bontang.
“Kami mengucapkan selamat datang dan terima kasih atas kunjungan serta silaturahminya di Polres Bontang. Ini adalah suatu kehormatan dan menjadi momentum penting untuk memperkuat koordinasi antara kita. Saya sangat mengapresiasi kerja sama yang telah terjalin baik selama ini, dan kami berharap sinergi ini dapat terus ditingkatkan demi menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif, serta mendukung kelancaran operasional PLN di Kota Bontang.” Tutur Kapolres Bontang..
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan cendera mata sebagai simbol penghargaan dan kenang-kenangan, serta sesi foto bersama seluruh peserta sebagai penutup acara. Kunjungan ini diharapkan menjadi awal dari kerja sama yang semakin solid antara dua institusi penting di Kota Bontang.
Humas Polres Bontang