News

Cipta Kondisi Wilayah, Polsek Bontang Utara Laksanakan Patroli rutin jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024

Polres Bontang – Polsek Bontang Utara Polres Bontang laksanakan patroli rutin dalam rangka mengantisipasi kerawanan kamtibmas menjelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024, Kamis (04/04/2024).

Kegiatan patroli rutin ini merupakan salah satu upaya Polri dalam mengantisipasi kerawanan terhadap segala bentuk gangguan kamtibmas dan kejahatan lainnya.

Kapolsek Bontang Utara Iptu Lukito mengatakan “Dengan dilaksanakannya patroli rutin tersebut untuk meminimalisir segala bentuk gangguan kamtibmas serta kerawanan tindak pidana diwilayah hukum Polsek Bontang Utara.

“Mari kita jaga bersama situasi di kota Bontang secara umum jelang Hari Raya Idul Fitri 1445 H Tahun 2024 tetap kondusif, jika menemukan hal hal yang mencurigakan atau gangguan kamtibmas lainnya segera laporkan ke Polsek Bontang Utara atau hubungi call center 110 “Ungkapnya”.

HUMAS POLRES BONTANG

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button