berita

Hadiri Pengajian Bhabinkamtibmas Loktuan Berpesan Hindari Perbuatan Yang Dapat Melanggar Hukum

Polres Bontang – Bhabinkamtibmas Loktuan Aipda Bambang Sumantri menghadiri kegiatan pengajian di Masjid Al Mujahidin Jalan Kapal Selam RT 16 Kelurahan Loktuan Kecamatan Bontang Utara Kota Bontang. Selasa (28/11/2023) malam.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh Takmir masjid Ustadz Amran, imam masjid Ustadz Anwar, Bhabinkamtibmas Loktuan Aipda Bambang Sumantri dan jamaah Masjid Al Mujahidin Loktuan sebanyak 50 orang.

Dalam penyampain tausiahnya Imam masjid Ustadz Anwar mengajak para jamaah untuk menghindari perpecahan dan senantiasa menjaga persatuan dan kesatuan umat Islam. Beliau juga mengingatkan para jamaah untuk senantiasa berpegang teguh pada ajaran Islam yang rahmatan lil alamin.

“Mari kita bersama-sama membangun persatuan dan kesatuan. Kita harus saling menghormati dan menghargai perbedaan.”. 

“Mari kita bersama-sama menciptakan kedamaian dan kerukunan di tengah masyarakat. Kita harus menjadi contoh yang baik bagi masyarakat. pesannya.

Aipda Bambang Sumantri mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh pengurus masjid dan jamaah Masjid Al Muhajirin Loktuan. Ia berharap pengajian ini menjadi sarana silaturahmi antar warga.

Sebagai Bhabinkamtibmas Aipda Bambang memberikan pesan kamtibmas kepada warga binaanya agar menjaga situasi tetap kondusif, Iapun berpesan kepada anak anak usia remaja agar menghindari perbuatan yang dapat melanggar hukum.

“Isilah waktu luang dengan kegiatan positif. hindari narkoba, balap liar dan perbuatan lainnya yang dapat merugikan diri sendiri dan masyarakat sekitarnya”. pesannya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button