News

Pastikan Keamanan dan Logistik Pilkada, Kapolsek Marangkayu Pimpin Pengamanan Kotak Suara di PPK Marangkayu,

Polres Bontang – Kamis, 28 November 2024, pukul 08.00 hingga 20.00 Wita, dilaksanakan pengamanan kotak suara yang akan digunakan dalam pelkada serentak di Kecamatan Marangkayu.

 

Pengamanan ini bertujuan untuk memastikan kotak suara sampai di PPK (Panitia Pemilihan Kecamatan) dalam keadaan aman dan lengkap.

 

Total keseluruhan kotak suara yang diamankan sebanyak 102 kotak suara. Kapolsek juga memastikan bahwa pengamanan ini akan terus dilaksanakan dengan intensif hingga proses pemilu selesai demi kelancaran dan keamanan pemilihan di Marangkayu.

 

Kapolsek Marangkayu AKP Fahrudi, dalam kesempatan tersebut, memberikan pernyataan bahwa seluruh proses pengamanan berlangsung dengan lancar. “Kami memastikan semua kotak suara dari berbagai desa dalam kondisi lengkap dan aman hingga tiba di PPK. Total ada 102 kotak suara yang dikirimkan dari 11 desa di Marangkayu, yang terdiri dari 11 TPS di Desa Sebuntal, 7 TPS di Desa Semangko, serta beberapa desa lainnya,” jelas Kapolsek.

 

Pengamanan tersebut melibatkan 8 personel dari Polsek Marangkayu, yang berjaga untuk mengawasi dan menjaga keamanan hingga selesai distribusi. “Kami akan terus melakukan pengawasan dan memastikan tidak ada gangguan selama proses pengiriman kotak suara,” tambahnya.

 

Humas Polres Bontang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button