News

Sidokkes Polres Bontang Bersama Dinkes Kota Bontang gelar Pemeriksaan Kesehatan untuk Personel Polres Bontang

Bontang – Pada hari Senin, 23 September 2024, Mako Polres Bontang menjadi lokasi kegiatan pemeriksaan kesehatan yang diadakan oleh Sidokkes Polres Bontang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bontang. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 08.00 Wita hingga selesai dan diikuti oleh 58 personel Polres Bontang.

 Dalam kegiatan ini, peserta menjalani berbagai pemeriksaan kesehatan, termasuk skrining, pengecekan tekanan darah, serta pemeriksaan kadar gula darah (GDS), kolesterol, dan asam urat. Tim medis dari Puskesmas Bontang Utara 1 dan Sidokkes Polres Bontang bertugas untuk memastikan semua prosedur dilakukan dengan baik dan lancar.

 Kapolres Bontang melalui Wakapolres Bontang Kompol Faisal Riza SH SIK MIK, dalam sambutannya, menyampaikan pentingnya kegiatan ini untuk menjaga kesehatan personel. Ia mengingatkan bahwa kesehatan yang baik adalah kunci untuk menjalankan tugas dengan optimal. “Dengan kondisi fisik yang prima, kita dapat melayani masyarakat dengan lebih baik dan efektif,” ujarnya.

 Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kesehatan di kalangan anggota Polres Bontang, serta menjadi langkah awal untuk pemeriksaan kesehatan rutin di masa mendatang.

 Humas Polres Bontang

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button