News

Upaya kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Batu Batu Melaksanakan musawarah dengan Warga

Senin, 3 Februari 2025, pukul 15.00 WITA, Bhabinkamtibmas Desa Batu Batu, Brigpol Yasin Yunus, anggota Polsek Muara Badak, Kesatuan Polres Bontang, melaksanakan musawarah dengan warga Desa Batu Batu.

Kegiatan musawarah tersebut bertempat di wilayah Desa Batu Batu, Kecamatan Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Yasin Yunus menyampaikan pesan-pesan dan himbauan Kamtibmas kepada warga Desa Batu Batu.

Kegiatan musawarah tersebut bertujuan untuk meningkatkan hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Desa Batu Batu. Dengan demikian, diharapkan keadaan di Desa Batu Batu dapat tetap aman dan kondusif.

Humas Polres Bontang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button